androidvodic.com

Syahrian Abimanyu Akui Proses Perpindahan dari Madura United ke Johor Darul Ta’zim Berjalan Mulus - News

Laporan Wartawan News, Abdul Majid

News, JAKARTA – Pesepakbola muda Indonesia, Syahrian Abimanyu telah resmi menjadi bagian klub kaya raya asal Malaysia, Johor Darul Ta’zim.

Dalam konferensi persnya di Hotel Fairmont, Kamis (24/12/2020) eks pemain Madura United itu membeberkan bagaimana dirinya bisa direkrut klub JDT.

Dua pemain asal JDT yang jadi rekannya saat di Levante dikatakan Abi turut membantu dirinya kini direkrut JDT.

“Proses itu memang beberapa tahun ini sudah ada kontak. Waktu saya masih sekolah di Spanyol itu di Levante karena saya kenal sama Kiko dan Natxo Insa, kebetulan mereka pemain dari JDT juga selaku yang membantu saya lah atau yang menjembatani saya dengan JDT dan bos juga,” kata Abi.

“Dan beliau kebetulan dua minggu lalu mengontak saya untuk bergabung dan tanpa pikir panjang saya langsung izin keluarga besar Madura United mendukung Alhamdulillah bisa sign dengan JDT,” jelasnya.

Abi yang kini tengah menjalani TC bersama Timnas Indonesia U-23 juga mengatakan proses perpindahan dirinya dari Madura United tidak lah sulit. Terlebih kontraknya juga sudah selesai di bulan ini.

Manajemen Madura United juga dikatakan Abi sangat mendukung perpindahan dirinya, apalagi kompetisi Liga 1 di Indonesia juga belum ada kejelasan.

“Manajer Madura united juga bilang ke saya kalau liga juga belum berjalan, beliau langsung mengizinkan saya dan Pak Presiden (Madura United) pun mendukung,”

“Dan saya pribadi pun senang mendapatkan tawaran dari JDT dan bangga karena JDT memiliki fasilitas terbaik di ASEAN bahkan dunia,” kata Abi.

Di JDT, Abi mendapatkan kontrak selama tiga tahun. Hal itu sempat dikatakan bos JDT, Tunku Ismail Ibni Sultan Ibrahim.

“JDT senantiasa fokus pada jangka masa panjang. Ia datang ke sini bukan untuk bermain satu tahun lalu selesai,”

“Mereka datang ke sini untuk dua, tiga dan empat tahun. Lebih lama lagi akan lebih bagus karena kami memberi peluang untuk membimbing dan mendidik mereka dengan sistem yang ada di sini,” jelasnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat