androidvodic.com

Gegara Cinta Chelsea Mentok di Haaland dan Lewandowski, Thomas Tuchel Punya Tugas Baru Lagi - News

News - Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel diberikan tugas baru untuk menentukan siapa striker yang akan diberikan kesempatan 'naik kelas' dari tim akademi.

Perintah yang disampaikan oleh manajemen Chelsea kepada Thomas Tuchel ini berkaitan erat dengan menuver transfer pemain The Blues di musim panas kali ini.

Boleh dikatakan 'Cinta Chelsea mentok di Haaland dan Lewandowski'. Kenyataannya memang demikian, The Blues sejauh ini hanya manargetkan dua bomber asal tim Bundesliga tersebut.

Bahkan klub asal London itupun menolak keras ketika diberikan tawaran untuk bisa mendapatkan jasa Antoine Griezmann.

Baca juga: Alasan Lionel Messi Pantas Raih Ballon dOr 2021 hingga Ulasan Peran Jorginho di Italia & Chelsea

Baca juga: Update Bursa Transfer, Chelsea Berani Lebih Gila dari Man City, Erling Haaland Ditawar Rp 2,5 T!

Reaksi pelatih kepala Chelsea Jerman Thomas Tuchel selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Chelsea dan Arsenal di Stamford Bridge di London pada 12 Mei 2021.
Reaksi pelatih kepala Chelsea Jerman Thomas Tuchel selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Chelsea dan Arsenal di Stamford Bridge di London pada 12 Mei 2021. (Catherine Ivill / POOL / AFP)

Sebagaimana yang diketahui, Chelsea memang tengah fokus untuk mencari amunisi striker baru.

The Blues memiliki kriteria khusus untuk hal tersebut, yakni sosok bomber yang bisa dijadikan targetman.

Dua opsi yang dipilih oleh Chelsea ialah mendatangkan Erling Haaland atau Robert Lewandowski.

Namun pada kenyataannya, untuk mendapatkan dua bomber itu Chelsea menemui masalah.

Pertama, Borussia Dortmund selaku pemilik Haaland tak ingin melepas pemain andalannya tersebut.

Banderol yang ditetapkan oleh klub adalah 150 juta euro kepada setiap peminat bomber asal Norwegia itu.

Kedua, Bayern Munchen pun dikabarkan juga tak ingin melego striker gaeknya, Robert Lewandowski.

Meski telah berusia 33 tahun, namun striker asal Polandia ini masih menjadi mesin gol utama dari The Bavarian.

Pemain depan Polandia Robert Lewandowski merayakan setelah mencetak gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola Grup E UEFA EURO 2020 antara Swedia dan Polandia di Stadion Saint Petersburg di Saint Petersburg pada 23 Juni 2021.
MAXIM SHEMETOV / POOL / AFP
Pemain depan Polandia Robert Lewandowski merayakan setelah mencetak gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola Grup E UEFA EURO 2020 antara Swedia dan Polandia di Stadion Saint Petersburg di Saint Petersburg pada 23 Juni 2021. MAXIM SHEMETOV / POOL / AFP (MAXIM SHEMETOV / POOL / AFP)

Chelsea juga berpikir dua kali untuk mendapatkan Lewa mengingat mahar yang diminta ialah 60 juta euro.

The Blues mengkaji ulang untuk bisa mendapatkan sang striker, mengingat usianya sudah tak lagi muda.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat