androidvodic.com

Uforia Piala Dunia Qatar 2022 Menyebar Di Platform Berbagi Video - News

News, JAKARTA - Sebagai ajang kompetisi paling ditunggu sejagat, euforia Piala Dunia Qatar 2022 menyebar sampai ke seluruh belahan dunia.

Selain berlomba-lomba mendukung tim nasional kesayangannya, selain berlomba-lomba mendukung tim nasional kesayangannya, beragam hal tentang Piala Dunia juga jadi incaran fans sepakbola.

Termasuk dari media sosial seperti SnackVideo.

Head Marketing SnackVideo, Dina Bhirawa mengatakan platform berbagi video ini ikut memeriahkan perayaan Piala Dunia Qatar 2022 dengan merilis konten berupa mini series.

Isinya membahas mengenai isu-isu terkini di dunia sepak bola, terutama Piala Dunia Qatar 2022.

Uniknya, mini series tersebut dibawakan dengan jenaka oleh figur komedian dengan cerita menghibur Vicky Prasetyo.

Konten mini series yang dirilis di SnackVideo dinamakan dengan sebutan GOLLLL atau singkatan dari Gladiator Bola.

“Banyak fans sepak bola yang mencari tahu segala hal tentang Piala Dunia dan tim nasional kesayangannya. Mini series GOLLLL menjadi salah satu cara SnackVideo untuk ikut memeriahkan Piala Dunia Qatar 2022 dengan memberikan informasi menarik sekaligus hiburan,” ujar Dina, dikutip Rabu (7/12/2022).

Menariknya, mini series ini adalah serial hiburan pendek pertama dan eksklusif di Indonesia yang ditayangkan melalui platform berbagi video.

Informasi yang ditonjolkan antara lain adalah isu-isu terbaru pemain Piala Dunia Qatar 2022. Selain itu juga ada pembahasan singkat tentang tradisi di ajang Piala Dunia.

FANS Piala Dunia worldcup
FANS Piala Dunia worldcup (IST/TELEGRAPH)

Tak cuma soal pemain, wasit juga menjadi bahasan di salah satu episode mini series GOLLLL.

Apalagi kepemimpinan wasit sangat memengaruhi sebuah pertandingan Terungkap juga alasan munculnya teknologi VAR atau Video Assistant Referee pada pertandingan sepak bola.

Total ada sebanyak 10 episode yang bisa dinikmati dalam mini series GOLLLL.

Setiap episode memiliki durasi singkat selama 3-5 menit, sehingga nyaman dinikmati di mana pun sembari beraktivitas.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat