androidvodic.com

Hasil Timnas Indonesia vs Irak di Piala Asia 2023: Skor 3-1, Gol Kontroversi Warnai Kekalahan Garuda - News

News - Timnas Indonesia gagal memetik poin dalam laga perdananya di Piala Asia 2023.

Kepastian itu terjadi setelah Timnas Indonesia dicukur dengan skor 3-1 oleh Irak di Ahmed bin Ali Stadium, Senin (15/1/2024) malam WIB.

Irak terlebih dahulu berhasil membuka keunggulan melalui tendangan Mohanad Ali setelah lolos dari kawalan pemain Indonesia ke-17.

Sedangkan gol Timnas Indonesia dicetak oleh Marselino Ferdinan melalui skema cantik yang dibangun oleh Yakob Sayuri (37').

Di sisa menit akhir babak pertama, Irak berhasil mengubah kedudukan melalui tendangan Osama Rashid dari bola rebound (45+7').

Gol ini diwarnai dengan kontroversi. Pasalnya pemain Irak Mohanad Ali kedapatan offiside saat melakukan serangan sebelum gol terjadi.

Di babak kedua, Irak kembali mencetak gol melalui pemain pengganti Atmen Hussein (75').

Aksi Yakob Sayuri di laga perdana Timnas Indonesia vs Irak di Piala Asia 2023 menuai sorotan, Senin (15/1/2024). 
Salah satu yang paling menonjol adalah saat ini melakukan tusukan serangan yang berbuah gol untuk Timnas Indonesia di menit 17'.
Aksi Yakob Sayuri di laga perdana Timnas Indonesia vs Irak di Piala Asia 2023 menuai sorotan, Senin (15/1/2024). Salah satu yang paling menonjol adalah saat ini melakukan tusukan serangan yang berbuah gol untuk Timnas Indonesia di menit 17'. (Dok. PSSI)

Dengan hasil ini, Irak menyamai poin dari Jepang dengan raihan 3 poin.

Namun Irak hanya kalah dari segi produktivitas gol.

Di sisi lain, Timnas Indonesia harus berpuas diri karena menduduki dasar klasemen Grup  D sementara.

Baca juga: VIDEO Aksi Kolongan Maut Yakob Sayuri saat Lawan Irak yang Berbuah Assist untuk Gol Marselino

Statistik Timnas Indonesia vs Irak

Hasil Akhir: Timnas Indonesia 1-3 Irak

Penguasaan Bola: Timnas Indonesia 33-67 Irak

Shots off Target: Timnas Indonesia 8-14 Irak

Shots on Target: Timnas Indonesia 1-5 Irak

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat