androidvodic.com

Jepang Runner-up Grup D, Kans Final Kepagian di 16 Besar Piala Asia 2023 Lawan Korea - News

TRIBUNNWS.COM - Hasil Piala Asia 2023, laga pamungkas penyisihan grup D bagi Jepang bisa menghasilkan final kepagian di babak berikutnya.

Jepang sukses mengalahkan Timnas Indonesia dengan skor 3-1 dan lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023 dengan status runner-up.

Lawan berat menanti Jepang yang berasal dari grup E.

Tim asuhan Hajime Moriyasu bakal menghadapi runner-up grup D antara Bahrain, Yordania, dan Korea Selatan.

Ketiganya bakal menjalani penentuan siapa yang akan menempati peringkat tiga terbaik dari grup E besok, Kamis (25/1/2024) malam.

Korea Selatan memiliki keuntungan karena menghadapi Malaysia yang notabene sebagai tim kuda hitam.

Sementara bahrain bakal menghadapi Yordania, tim pemuncak sementara klasemen grup D.

Pemain Bahrain, Ali Madan saat melewati bek Korea Selatan, Jung Seung-hyun selama pertandingan Piala Asia 2023 di Stadion Jassim bin Hamad pada 15 Januari 2024.
Pemain Bahrain, Ali Madan saat melewati bek Korea Selatan, Jung Seung-hyun selama pertandingan Piala Asia 2023 di Stadion Jassim bin Hamad pada 15 Januari 2024. (HECTOR RETAMAL / AFP)

Jika Korea Selatan dan Yordania sama-sama menang, produktivitas gol dan disiplin kartu akan memengaruhi kedua tim di tabel klasemen.

Final kepagian bakal terjadi jika Korea Selatan finis sebagai juara grup E karena akan menghadapi Jepang.

Dua tim tersebut diprediksi sejak awal turnamen sebagai kandidat favorit untuk final Piala Asia.

Statistik Opta menempatkan Jepang sebagai jawara dengan peluang paling besar, lalu diikuti oleh Korea Selatan.

Baca juga: Hasil Piala Asia 2023: Kalah 3-1 dari Jepang Peluang Lolos 16 Besar Timnas Indonesia Makin Sulit

Prediksi juara Piala Asia 2023, Jepang teratas, diikuti Korea Selatan. Timnas Indonesia memiliki 0,2 persen persen dan berada di urutan kedua dari bawah.
Prediksi juara Piala Asia 2023, Jepang teratas, diikuti Korea Selatan. Timnas Indonesia memiliki 0,2 persen persen dan berada di urutan kedua dari bawah. (Tangkapan Layar Analyst Opta)

Klasemen Fase Grup dan Bagan Babak 16 Besar Piala Asia 2023

Grup A

1. Qatar | 3 | 3 | 0 | 0 | 5-0 | 9 Poin

2. Tajikistan | 3 | 1 | 1 | 1 | 2-2 | 4 Poin

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat