androidvodic.com

Kabar Baik dan Buruk Pelatih Vietnam Jelang Laga Penentuan di Kualifikasi Piala Dunia 2026 - News

News - Pelatih Timnas Vietnam, Kim Sang-sik berbicara dalam sesi konfrensi pers pra-pertandingan melawan Filipina dalam lanjutan grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026, Rabu (5/6/2024).

Pertandingan Vietnam vs Filipina akan digelar di My Dinh National Stadium pada Kamis (6/6/2024) kick-off 19.00 WIB besok.

Laga Vietnam vs Filipina juga punya keterikatan dengan hasil pertandingan antara Timnas Indonesia vs Irak di hari serupa.

Alhasil partai kandang ini bakal menjadi beban yang berarti bagi pelatih Kim Sang-sik.

Sejalan dengan itu, Kim Sang-sik juga baru menjalani laga debutnya sebagai nahkoda anyar Timnas Vietnam.

Perlu diketahui, Federasi Vietnam (VFF) telah menunjuk Kim Sang-sik sebagai pelatih pengganti dari Philippe Troussier.

Kim Sang-sik mulai menjabat pada awal Mei 2024 dan kini telah mengarungi sesi Pemusatan Latihan (TC) perdana bagi Timnas Vietnam.

Pelatih baru Timnas Vietnam asal Korea Selatan, Kim Sang-sik
Pelatih baru Timnas Vietnam asal Korea Selatan, Kim Sang-sik (VFF)

Tak cukup banyak waktu bagi Kim Sang-sik untuk mempersiapkan tim menjelang partai perdananya.

Terlebih jadwal libur FIFA Matchday sangat berdekatan dengan partai terakhir masing-masing klub pemain.

Walhasil Kim Sang-sik cuma mendapatkan waktu lima hari untuk mempersiapkan tim, termasuk menerangkan filosofi permainan yang berbeda dari Trouisser.

Maka persiapan tersebut terhitung sangat mempet menjelang partai terdekat melawan Filipina.

Vietnam Kim Sang-sik (6)
Kim Sang-sik berbicara dalam sesi konfrensi pers pra-pertandingan melawan Filipina dalam lanjutan grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026, Rabu (5/6/2024).

Kendati demikian, kabar buruk ini akhirnya dapat dinetralkan dengan kondisi dari pemain Timnas Vietnam.

Para pemain dari tim berjuluk The Golden Stars ternyata dapat memahami permintaan dari Kim Sang-sik.

Namun tetap ilmu yang diterangkan diharapkan Kim Sang-sik dapat diterapkan saat pertandingan. Maka Kim Sang-sik berharap hasil baik dapat mewarnai laga debutnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat