androidvodic.com

Update Tim PSIS Semarang: Latihan Perdana, Kedatangan Pemain Asing dan Pelatih Baru - News

News - PSIS Semarang mulai menata diri untuk kompetisi Liga 1 2024/2025.

Tim berjuluk Mahesa Jenar telah melakukan rapat tim yang bertujuan untuk menetapkan tanggal latihan perdana, kedatangan pemain asing baru, dan juga pelatih fisik.

Diketahui kompetisi Liga 1 musim depan akan dimulai sekitar bulan Agustus 2024.

"Semalam kami rapat antara manajemen dan tim pelatih," buka pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius dilansir melalui laman klub, Jumat (7/6/2024).

"Kami sepakat memulai latihan pada 24 Juni (2024)," lanjut pelatih yang juga menjabat manajer tim itu.

"Maka sebelum tanggal 24 para pemain diminta untuk sudah datang," tegas Gilbert.

Adapun untuk jadwal ini tidak akan mempengaruhi soal kedatangan pemain asing baru PSIS.

Gilbert Agius PSIS (6/6)
Pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius berbincang dengan asisten pelatih Eko Purjianto selama musim pertandingan Liga 1 2023/2024.

Gilbert menegaskan, pemain asing baru milik Mahesa Jenar bakal hadir lebih dahulu sebelum tanggal 24 Juni.

"Pemain asing baru akan datang terlebih dahulu tanggal 22 Juni," katanya.

"Hal ini guna mengikuti serangkaian tes terlebih dahulu," tegas pelatih asal Malta itu.

Dilansir melalui Transfermarkt, terdapat rumor terdepan soal pemain asing terbaru milik PSIS Semarang.

Baca juga: Rekap 16 Transfer Sukses Liga 1: PSIS, Malut United hingga Persebaya Surabaya

Klub peraih podium 6 di Liga 1 musim lalu ini digosipkan bakal menggaet bek asing asal Spanyol, Ruxi Bonet (29).

Calon rekrutan terbaru PSIS Semarang, terakhir kali berkiprah di klub kasta kedua Liga Meksiko, Mineros de Zacatecas.

Selain soal pemain, PSIS Semarang juga akan menyambut pelatih fisik asing baru.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat