androidvodic.com

Berkah Timnas Indonesia Lolos ke Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Justin Hubner Makin Mantul - News

News - Dalam beberapa waktu terakhir ini, beberapa pemain Timnas Indonesia ada yang mengalami peningkatan market value. Ada satu pemain Timnas Indonesia yang ketiban berkah setelah Lolos ke ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. 

Timnas Indonesia menjadi satu dari 18 tim yang lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Kepastian itu didapat setelah Timnas Indonesia menggasak Filipina 2-0 di Stadion SUGBK, Selasa (11/6/2024) malam WIB. Gol pemasti Timnas Indonesia lolos ke ronde ketiga, tercipta melalui Thom Haye dan Rizky Ridho.

Skuad Garuda finis di posisi kedua klasemen Grup F dengan raihan 10 poin. 

Skuad Timnas Indonesia saat menghadapi Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Selasa (11/6) malam WIB.
Skuad Timnas Indonesia saat menghadapi Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Selasa (11/6) malam WIB. (TRIBUNNEWS/Herudin)

Selain Indonesia, 17 negara lain yang lolos dari putaran kedua adalah Arab Saudi, Australia, Bahrain, China, Iran, Irak, Jepang, Kuwait, Kirgistan, Korea Selatan, Korea Utara, Oman, Palestina, Qatar, Uni Emirat Arab, Uzbekistan, dan Yordania.

Di putaran ketiga, 18 negara ini akan dibagi ke dalam 3 grup

Juara grup dan runner-up bakal lolos langsung ke Piala Dunia 2026. Sementara itu, tim peringkat 3 dan 4 grup melanjutkan langkah ke putaran keempat kualifikasi.

Drawing pembagian grup putaran ketiga Piala Dunia 2026 Zona Asia akan berlangsung pada 27 Juni mendatang di Kuala Lumpur, Malaysia.

Melihat pembagian pot sebelum drawing, Timnas Indonesia berpeluang besar tergabung di grup neraka. Ada kemungkinan Skuad Garuda berada di grup yang sama dengan Jepang, Korea Selatan atau bahkan Iran.

Terlepas dari itu, beragam dampak positif dirasakan oleh penggawa Timnas Indonesia. Satu di antaranya ialah meroketnya market value sang pemain.

Sebelumnya beberapa nama penggawa Timnas Indonesia yang market value-nya meningkat ada Calvin Verdonk, Jay Idzes, hingga Ivar Jenner.

Baca juga: Soal Lawan Timnas Indonesia di Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026, STY: Kesatria Haram Merengek

Kini selain ketiga pemain tersebut, terbaru punggawa Timnas Indonesia yang alami peningkatan market value yakni Justin Hubner.

Peningkatan market value dari Justin Hubner ini meski tak besar, tapi hampir setengah dari harga sebelumnya.

Sebagaimana dilansir dari situs Transfermarkt, awalnya market value pemain 20 tahun ini berada di angka Rp3,48 miliar.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat