androidvodic.com

Wisata Kuliner Berkonsep Alam dan Spot Foto Baru di Bogor - News

Laporan Wartawan News, Aisyah Nursyamsi

News, JAKARTA - Jika pikiran sedang jenuh dan penuh karena pekerjaan, beberapa orang berpikir ingin mengunjungi malam terbuka.

Menghindari hiruk pikuk perkotaan, dengan harapan bisa mendapatkan ketenangan. Anak zaman sekarang kerap menyebut kegiatan ini sebagai 'healing.'

Di sisi lain, saat sedang banyak pikiran, sebagian orang 'melarikan diri' dengan mengonsumsi makanan enak. Ingin santap kuliner, yang berkonsep alam, D'Sawah, mungkin bisa jadi destinasi.

Baca juga: Sasar Pasar Makanan Halal dan Sehat, Produsen Asal Malaysia Lebarkan Sayap ke Indonesia

Restoran yang memilki konsep alam yang menyuguhkan pemandangan area persawahan. Tempat ini telah dibuka Santorini by D'Sawah pada Jumat (17/6/2022) lalu.

Owner D'Sawah Resto, Hanna Sukamto mengatakan, Santorini by D'Sawah merupakan salah satu fasilitas yang hadir di D'Sawah Resto yang beralamat di Jl. Cilubang Mekar 2, Jalur Alternatif IPB, Situpanjang, Bogor.

"Memang Santorini by D'Sawah ini dibangun untuk memanjakan mata para pengunjung karena banyak objek yang Instagramable dan cocok untuk berswafoto," kata Hanna, Selasa (21/6/2022).

Tak hanya untuk berswafoto, lebih lanjut Hanna menjelaskan, Santorini by D'Sawah juga bisa menjadi tempat untuk pemotretan, pre-wedding hingga acara pernikahan.

"Buat para fotografer, model, dan pasangan yang ingin menggunakan Santorini sebagai tempat untuk mengabadikan momennya kami dengan senang hati akan menerimanya," ujarnya.

Selain Santorini, D'Sawah Resto juga memiliki fasilitas lengkap seperti area parkir yang luas, playground, jalur sepeda, dan mushola.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat