androidvodic.com

Kurir Ekspedisi Rasakan Kemudahan Aneka Transaksi dengan BRImo - News

News - Laju sepeda motor seorang kurir ekspedisi terhenti pada sebuah warung makan di pedesaan kala sore hari.

Ternyata ia hendak membeli sop untuk dibawa pulang.

"Bayar pakai QRIS ya bu," celoteh si kurir kepada ibu penjaga warung makan.

QRIS (Quick Response Code Indonesian Standard) adalah standar kode QR nasional yang memfasilitasi pembayaran digital melalui aplikasi yang terhubung dengan e-wallet dan atau mobile banking.

Setelah papan kode QRIS disodorkan, bergegas pria bernama Christian Agung Fernando itu mengeluarkan handphone kemudian membuka BRImo.

"Sudah berhasil ya bu," ucap Tian sembari menunjukkan layar handphone tanda transaksi berhasil.

Kepada Tribunnews pada Sabtu (27/4/2024), Tian mengaku telah menggunakan BRImo sejak 2021.

Tian menyampaikan kelebihan BRImo sebagai mobile banking dengan kecepatan layanan transaksi.

Selain itu, aplikasi perbankan ini disebutnya jarang mengalami masalah.

"Biaya admin-nya terjangkau dibanding lainnya, saldo minimal juga kecil," katanya. 

Fitur yang sering dia gunakan adalah fitur transfer dan QRIS.

QRIS baginya sangat membantu transaksi keuangan.

Baca juga: 4 Tips Sukses UMKM Go Global, Digitalisasi hingga Rajin Ikut Pameran

"Sebagai kurir juga berguna saat menerima uang COD dari buyer, bisa lewat QRIS tinggal scan," terangnya.

BRI telah mengembangkan layanan mobile banking untuk transaksi yang cepat, mudah, dan aman melalui super apps BRImo.
BRI telah mengembangkan layanan mobile banking untuk transaksi yang cepat, mudah, dan aman melalui super apps BRImo. (Istimewa)

Selain mudah digunakan, QRIS juga membuat praktis penggunanya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat