androidvodic.com

Pilot Ukraina Mulai Pelatihan F-16 di AS, tapi Tak Digunakan di Pertempuran hingga Tahun Depan - News

News - Beberapa pilot Ukraina memulai pelatihan penerbangan F-16 di Amerika Serikat minggu ini.

Hal tersebut diumumkan oleh Angkatan Udara AS pada 25 Oktober 2023, lalu.

Para pilot akan memulai pelatihan penerbangan F-16 ini 162nd Wing dari Garda Nasional Udara Arizona awal pekan ini.

Melalui laman media sosial X, Duta besar AS untuk Ukraina, Bridget A. Brink mengatakan pelatihan ini merupakan bagian penting dalam membangun pertahanan udara Ukraina.

Sebagai langkah awal, para pilot akan mempelajari dasar-dasar F-16 terlebih dahulu.

Juru bicara Angkatan Udara AS dalam sebuah pernyataan yang diberikan kepada Air & Space Forces Magazine mengatakan, pelatihan ini akan berlangsung selema beberapa bulan ke depan.

Baca juga: Update Perang Rusia-Ukraina Hari ke-611: Moskow Kritik Rundingan Damai yang Didukung Kyiv di Malta

“Kurikulum pelatihan akan selaras dengan pengetahuan dan keterampilan dasar setiap pilot dan diperkirakan akan berlangsung selama beberapa bulan,” kata juru bicara Angkatan Udara AS.

Pelatihan penerbangan jet F-16 ini dilakukan di Pangkalan Garda Nasional Udara Morris, yang terletak di Bandara Internasional Tucson.

162nd Wing adalah satu-satunya unit di Angkatan Udara AS yang bertugas melatih pilot asing mengenai F-16 sebagai bagian dari misi sehari-harinya.

162nd Wing memiliki jam terbang yang tinggi mengenai F-16, pasalnya telah melatih lebih dari dua lusin negara.

Direktur Garda Nasional Udara, Letjen Michael A. Loh mengatakan 162nd Wing sudah memiliki pengalaman dalam melakukan pelatihan.

Pesawat tempur F-16 TNI AU mengikuti latihan militer gabungan Super Garuda Shield 2023
Pesawat tempur F-16 TNI AU mengikuti latihan militer gabungan Super Garuda Shield 2023 yang melibatkan Indonesia, Jepang, Singapura, dan Amerika Serikat, di Situbondo, Jawa Timur, pada 10 September 2023.

“Mereka sangat akrab dengan cara kami melakukan pelatihan terhadap pilot militer asing,” kata Letjen Michael A. Loh.

Biasanya, pelatihan F-16 ini membutuhkan waktu sekitar 6 bulan.

Namun, para pejabat AS telah mengindikasikan bahwa pilot Ukraina kemungkinan tidak akan mengikuti model standar.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat