androidvodic.com

Sambut Musim Libur Sekolah, Ini 5 Aktivitas Seru untuk Dukung Tumbuh Kembang Si Kecil - News

News - Wah, musim liburan sekolah akan tiba sebentar lagi, Bun! Tentunya ini menjadi momen yang paling dinantikan oleh anak-anak, karena mereka bisa bebas melakukan banyak kegiatan dan menghabiskan waktu bersama keluarga. 

Meski tidak beraktivitas bersama teman-teman di sekolah dan melaksanakan kegiatan belajar mengajar, bukan berarti pertumbuhan otak dan fisik anak akan terhenti selama musim liburan. Sebaliknya, ini menjadi waktu yang tepat bagi orang tua untuk mendukung tumbuh kembang si Kecil, terutama lewat berbagai kegiatan dan aktivitas yang seru. 

Karenanya, Bunda bisa mulai merencanakan liburan dengan kegiatan yang bermanfaat untuk dilakukan bersama si Kecil. Yuk, ikuti ide kegiatan menarik nan bermanfaat di bawah ini untuk mengisi hari libur sekolah si Kecil! 

1. Travelling 

Travelling atau berwisata ke destinasi-destinasi yang belum pernah dikunjungi oleh anak bisa membantunya belajar beradaptasi dan tentunya menambah wawasan.

Di tempat yang terbilang ‘asing’ dengan suasana yang berbeda, anak akan terdorong untuk mempelajari hal-hal baru, seperti budaya dan bahasa daerah setempat. Bahkan, ia juga bisa bertemu dengan teman-teman baru, lho!

Jika tidak memungkinkan untuk bepergian ke luar negeri, Bunda bisa merencanakan liburan ke berbagai daerah wisata di Indonesia. Dalam hal ini, Bunda juga bisa melibatkan anak dalam menentukan tempat wisata yang akan dituju, terutama yang menarik minatnya. 

2. Piknik atau berkemah di alam terbuka 

Piknik dan berkemah di alam terbuka seperti di taman atau pegunungan bisa jadi ide liburan yang berkesan dan bermanfaat bagi anak. 

Aktivitas ini cocok untuk mendorong anak aktif bereksplorasi dan bergerak, serta dapat meningkatkan rasa ingin tahunya untuk menjelajahi alam terbuka. 

Agar pengalaman piknik atau berkemah makin berkesan, Bunda bisa melengkapi ide liburan ini dengan permainan berburu harta karun dan ajak anak untuk berburu bersama. 

Baca juga: Waspada Bahaya Pneumonia pada Anak, Lakukan 3 Langkah Pencegahan Ini Bun!

3. Olahraga pagi 

Ketika liburan, anak mungkin akan cenderung bangun lebih siang. Bahkan, tak jarang mereka merasa malas gerak alias ‘mager’ karena tidak perlu bangun pagi dan berangkat ke sekolah.

Padahal, olahraga merupakan aktivitas krusial bagi tumbuh kembang anak.  Melansir situs Better Health, beberapa manfaat olahraga bagi anak di antaranya adalah mendukung pertumbuhan tulang dan otot, meningkatkan keseimbangan, serta dapat mendukung kepercayaan diri dan keterampilan sosial anak. 

Agar pertumbuhan anak tidak terhambat saat liburan, Bunda dapat mendorongnya untuk tetap bangun pagi dan memulai aktivitas lebih awal saat musim liburan dengan mengajaknya berolahraga pagi. 

Adapun pilihan olahraganya beragam, mulai dari berjalan mengelilingi lingkungan rumah, bermain bola, berenang, hingga bersepeda. Bunda juga bisa mengajak si Kecil untuk mencoba berbagai jenis olahraga baru, misalnya roller skate, basket, dan badminton. 

4. Pergi ke toko buku atau perpustakaan 

Musim liburan tidak seharusnya menghentikan anak untuk memperluas wawasannya. Orang tua dapat menuntun anak untuk mempelajari hal-hal baru, yang mungkin tidak didapatkannya di ruang kelas, dengan mengajaknya membeli atau meminjam buku.

Agar pengalaman membaca terasa lebih menyenangkan bagi anak, Bunda bisa membiarkannya memilih buku yang sesuai dengan minatnya. Dengan begitu, kemampuan dan kemauan bacanya dapat meningkat selama liburan.

Baca juga: Cuaca Tidak Menentu dan Timbul Penyakit Menular? Stop Khawatir! Ini Tips Ampuh untuk Bunda

5. Memasak bersama orang tua 

Memasak bisa jadi ide kegiatan seru yang bisa dilakukan bersama anak selama liburan sekolah.  Selain melibatkan anak dalam membuat menu makanan sehari-hari, Bunda juga bisa mengajak anak untuk ikut berbelanja bahan-bahannya, sehingga ia dapat mengenal berbagai jenis bahan-bahan masakan. 

Lewat kegiatan ini pula, si Kecil dapat mengetahui lebih banyak mengenai makanan yang ia konsumsi sehari-hari. 

Selain itu, anak juga bisa mendapatkan asupan yang lebih sehat dengan gizi seimbang dibandingkan saat membeli makanan dari luar.

Untuk mendukung segala aktivitas si Kecil selama menikmati liburan sekolah, Bunda juga bisa melengkapi kebutuhan nutrisinya dengan memberikan Susu Zee.

Produk susu anak ini siap mendukung si Kecil dalam menjalani liburan sekolah dan melakukan berbagai aktivitas seru dengan kandungan NUTRIPRO+ yang tinggi kalsium, sumber protein, 2x vitamin D, 11 vitamin dan 5 mineral, minyak ikan, DHA, dan Omega 3, serta 9 asam amino esensial.

Dengan berbagai kandungan tersebut, Susu Zee bermanfaat untuk membantu anak berkonsentrasi, mendukungnya untuk selalu berprestasi, banyak akal, dan tumbuh tinggi lebih cepat, tak terkecuali di musim liburan nanti. 

Terlebih, Susu Zee yang diperuntukkan bagi anak berusia 3-12 tahun ini juga memiliki rasa yang enak!

Sudah siap liburan seru sambil mendukung tumbuh kembang si Kecil, Bun? Jangan lupa sediakan Susu Zee selalu ya!

Baca juga: Anak Susah Makan? Jangan Panik Bun, Si Kecil Butuh Nutrisi Ini

Terkini Lainnya

  • Lebih Dari Tinggi

  • Ini 5 aktivitas seru nan bermanfaat yang bisa dilakukan bersama si Kecil saat musim liburan tiba.

  • Waspada Bahaya Pneumonia pada Anak, Lakukan 3 Langkah Pencegahan Ini Bun!

  • Lebih Dari Tinggi

  • BERITA TERKINI

Tautan Sahabat