androidvodic.com

Survei SMRC: Elektabilitas Ganjar Pranowo Tertinggi, Disusul Prabowo Subianto dan Anies Baswedan - News

Laporan wartawan Tribunnews, Ibriza Fasti Ifhami

News, JAKARTA - Hasil survei terbaru SMRC, elektabilitas Ganjar Pranowo unggul dari Prabowo Subianto dan Anies Baswedan.

Diketahui Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, Anies Baswedan serta sejumlah nama lainnya digadang-gadang akan maju sebagai calon presiden atau Capres pada Pilpres 2024.

Pendiri SMRC, Saiful Mujani, mengatakan berdasarkan hasil survei yang dilakukan pihaknya, ada 30,5 pesen responden yang mendukung Ganjar Pranowo.

"(Yang mendukung) Ganjar Pranowo 30,5 persen," kata Saiful Mujani, melalui keterangannya di siaran langsung laman YouTube SMRCTV, Kamis (10/11/2022).

Kemudian pada urutan kedua, ada nama Prabowo Subianto.

Baca juga: Survei SMRC: Jika Ganjar Pranowo Maju Sebagai Calon Presiden, Prabowo Subianto Kalah

Menteri Pertahanan itu mendapatkan mendapatkan dukungan 25,7 persen responden.

Kemudian posisi ketiga ada nama calon presiden (capres) yang dideklarasikan Partai NasDem, Anies Baswedan.

Eks Gubernur DKI Jakarta itu mendapatkan 23,6 persen dukungan dari masyarakat.

"Dengan lima nama ini, kita memperoleh angka yng mendukung Anies, itu sebanyak 23,6 persen," jelasnya.

Baca juga: Survei Capres Semi Terbuka SMRC: Ganjar Pranowo Tertinggi, Disusul Prabowo Subianto dan Anies

Sementara itu, urutan keempat dan kelima, diisi nama Ketua DPR RI Puan Maharani.

Puan memperoleh 5,1 persen.

Baru kemudian di peringkat terakhir, terdapat nama Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto 2,4 persen.

Sebagai informasi, survei yang dilakukan SMRC dilakukan 3-9 Oktober 2022 atau tepat setelah NasDem mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai Capres pada 3 Oktober 2022.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat