androidvodic.com

Bertemu JoMan dan Didukung Jadi Capres 2024, Prabowo: Saya Merasa Sangat Dihormati - News

Laporan Reporter News, Naufal Lanten

News, JAKARTA - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto bertemu dengan DPP Jokowi Mania (Joman) di Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (16/2/2023).

Prabowo mengatakan pertemuan tersebut membuatnya merasa dihormati.

Sebab, kata dia, Ketua Umum DPP JoMan mempelajari banyak tentang dirinya.

“Saya merasa sangat dihormati, dan merasa sangat dibesarkan jiwa saya, moril saya, energi saya, saya merasa dengan dukungan mereka saya tambah muda 23 tahun,” kata Prabowo saat konferensi pers seusai pertemuan.

Immanuel Cs, kata dia, telah mempelajari pidato hingga tulisannya, serta menyatakan dukungan sebagai calon presiden (capres) di 2024.

Baca juga: JoMan Sebut Karakter Prabowo Sama Persis Dengan Jokowi: Pemimpin yang Punya Nyali dan Gagasan

“Menyatakan ingin mendukung saya untuk maju, meminta mandat dari rakyat Indonesia untuk meneruskan perjuangan Pak Jokowi 2024,” tuturnya.

Di sisi lain, Menteri Pertahanan RI ini mengatakan bahwa dukungan yang membuatnya merasa terhormat ini juga sekaligus memantik optimisme.

Atas dukungan ini, Prabowo pun mengapresiasi dan berterima kasih kepada Joman. Menurutnya, ini pertama kali dilakukan sebelumnya.

Baca juga: Joman Melabuhkan Pilihan Politiknya ke Prabowo Subianto, Soal Cawapres Terserah Prabowo  

“Jadi saya nggak panjang lebar, saya ada acara selanjutnya, saya intinya adalah terima kasih, kehormatan saudara-saudara, terima kasih dukungan saudara-saudara, ini demokrasi. Ini tidak ada, saya belum pernah jumla anda sebelumnya kan,” tuturnya.

Sementara, Ketua Umum DPP Jokowi Mania (Joman) Immanuel Ebenezer mengatakan pihaknya telah diterima dengan baik oleh Prabowo.

Noel, sapaan akrabnya, mengatakan bahwa pihaknya telah menyampaikan langsung dukungan sebagai capres kepada Prabowo Subianto.

Baca juga: 8 Alasan Joman Deklarasi Dukung Prabowo di Pilpres 2024: Yakin Lanjutkan Program Jokowi

“Kita menyampaikan hasil rapat atau kesepakatan di Jokowi Mania, yaitu kita sepakat mendukung Pak Prabowo maju di Pilpres 2024,” tuturnya.

Diberitakan sebelumnya, Ketua Umum DPP Jokowi Mania (Joman) Immanuel Ebenezer menyambangi kediaman Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto di Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (16/2/2023).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat