androidvodic.com

Basis Anies Dinilai Lemah di Beberapa Wilayah, Pengamat: Kaesang Bisa Melengkapi Secara Elektoral - News

News, JAKARTA - Pengamat politik Agung Baskoro menilai, Kaesang Pangarep akan melengkapi Anies Baswedan secara elektoral, jika maju bersama di Pilgub Jakarta 2024.

Agung menilai, duet Kaesang dan Anies masih realistis. Hal tersebut melihat ceruk demografi pemilih antara dua sosok tersebut.

Figur Kaesang, menurut Agung, selama ini intensif mengkritik Anies Baswedan saat masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.

Selain itu, Agung menilai, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) itu merepresentasikan pemilih nasionalis di Jakarta.

"Secara elektoral, ini melengkapi Anies. Baik secara ideologi karena berhaluan nasionalis maupun dari ceruk demografi pemilih," kata Agung, saat dihubungi News, pada Kamis (27/6/2024).

Bukan hanya dapat merepresentasikan pemilih ayahnya, Jokowi, Kaesang dinilai mampu menjaring dukungan di wilayah Jakarta Utara dan Jakarta Barat.

Dua wilayah tersebut, menurut Direktur Eksekutif Trias Politika Strategis itu, merupakan area yang lemah dalam hal basis pendukung terhadap Anies dan PKS.

"(Kaesang) mampu merepresentasikan bukan hanya pemilih Jokowi, tapi basis di Jakarta Utara dan Jakarta Barat di mana Anies serta PKS lemah," ungkapnya.

Baca juga: PKS Berharap Bisa Berkoalisi dengan PDIP Usung Anies-Sohibul Iman di Pilkada Jakarta 2024

Sebelumnya, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep menanggapi soal isu dipasangkan dengan Anies Baswedan di Pilkada Jakarta 2024.

Padahal, partai-partai di Koalisi Indonesia Maju (KIM) sepakat mengusulkan bersama Ridwan Kamil (RK). 

Menurutnya, bersama Anies lebih realistis untuk menang.

"Kalau misalnya melihat survei ya paling realistis dengan Pak Anies," kata Kaesang di kawasan Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Jumat (14/6/2024).

Wacana duet Anies-Kaesang mengemuka setelah disampaikan Ketua DPW PKB DKI Jakarta Hasbiallah Ilyas.

Hal ini setelah PKB DKI mengumumkan mendukung Anies sebagai calon gubernur Jakarta 2024.

Hasbiallah mengatakan, sudah berkomunikasi dengan PSI untuk menduetkan Anies dengan putera bungsu Presiden Joko Widodo itu.

Baca juga: Sebut Peluang Anies Diduetkan dengan Kaesang Masih Ada, Pengamat: Itu Win-win Solution

Hasbiallah menyebut pihaknya terbuka dengan semua opsi cawagub.

"Termasuk dengan Mas Kaesang yang kemarin di media kan, tersebar itu di media bahwa Mas Kaesang mau menjadi wakil Pak Anies kan. Kita juga bersedia kalau Mas Kaesang memang mau mencalonkan Wakil Gubernur DKI Jakarta. Kita juga sudah komunikasi dengan PSI. Siapapun kita terbuka," kata Hasbiallah kepada wartawan, Rabu (12/6/2024).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat