androidvodic.com

Kebakaran Landa Bangunan Kos di Tambora, 6 Korban Meninggal, 3 Orang Alami Luka Bakar - News

News, JAKARTA - Kebakaran melanda sebuah bangunan kos di Jalan Duri Selatan, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat saat momen perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77.

Bangunan kos itu hangus dilalap si jago merah hingga menimbulkan korban jiwa hingga 6 orang.

Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Barat, Joko Susilo mengatakan, laporan kebakaran di bangunan kos yang berlokasi di pemukiman padat penduduk diterima sekira pukul 06.36 WIB.

“Objek yang terbakar kosan empat lantai,” kata Joko dalam keterangannya, Rabu (17/8/2022).

Kebakaran tersebut terjadi diduga akibat korsleting listrik dari satu kamar kos yang berada di lantai dua.

Akibatnya, kebakaran itu merembet ke seluruh bangunan tersebut.

“Jadi objek ini ruko yang dijadikan tempat kos-kosan. Diduga korslet,” ucap Joko.

Joko menambahkan, pihaknya langsung melakukan upaya pemadaman sejak pukul 06.47 WIB.

Sebanyak 20 unit mobil pemadam yang diisi 100 personel berjibaku menjinakan api.

Api dapat dilokalisir sekira pukul 07.20 WIB.

“Pemadaman dinyatakan selesai pukul 08.33 WIB,” katanya

Ilustrasi kebakaran
Ilustrasi kebakaran (Freepik/Ilovehz)

6 orang meninggal dunia

Sementara itu, Kapolsek Tambora Kompol Rosana Albertina Labobar mengatakan, dalam peristiwa ini sebanyak enam orang meninggal dunia.

Selain itu tiga lainnya luka bakar saat terjadi kebakaran di kos Tambora itu.

“Total korban sembilan. Enam meninggal dunia, tiga luka bakar,” kata polwan yang akrab disapa Ocha itu.

Namun Ocha belum bisa memberikan keterangan lebih lanjut terkait peristiwa kebakaran tersebut lantaran masih dalam penanganan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat