androidvodic.com

Pertamina Tanggung Seluruh Biaya Perawatan hingga Pemakaman Korban Kebakaran Depo Plumpang - News

News, JAKARTA - PT Pertamina Patra Niaga menyampaikan, pihaknya menanggung seluruh biaya perawatan hingga pemakaman korban kebakaran Depo Plumpang, Jakarta Utara.

Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat Deny Djukardi mengatakan hal itu, saat ditemui News dalam acara doa bersama, di RPTRA Rasela, Jakarta Utara, Senin (6/3/2023).

"Kalau untuk penanganan korban, terkait tadi yang sedang dalam proses pemulihan perawatan untuk penanggungan biaya perawatannya seluruhnya kami tanggung," kata Deny, di Jakarta. 

Kemudian, ia juga menjelaskan, pihaknya turut menanggung biaya pemakaman para korban yang meninggal dunia.

"Kemudian para korban yang meninggal dunia juga kami ikut menanggung biaya pemakaman," ucapnya.

Selain biaya pemakaman, lanjutnya, Pertamina juga memberikan dana santunan kematian bagi keluarga yang ditinggalkan.

"Juga dana kerahiman bagi para korban yang meninggal," ungkapnya.

Baca juga: Sang Istri Meninggal dalam Kebakaran Maut Depo Pertamina Plumpang, Suaminya Kini Sering Melamun 

Sebagai informasi, kebakaran besar terjadi di kawasan Depo Pertamina Plumpang, di Jalan Tanah Merah Bawah RT 012 RW 09, Kelurahan Rawa Badak Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, Jumat (3/3/2023) malam. 

Kebakaran diduga terjadi usai pipa BBM di kawasan depo meledak.

Akibatnya sejumlah permukiman warga yang tak jauh berada di lokasi tempat depo berada hangus terbakar.

Hal itu dipicu api yang menyambar cepat saat ledakan dan kebakaran Depo Plumpang Pertamina di Jakarta Utara terjadi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat