androidvodic.com

Full Senyum, Milenial Antusias Ikut Depok Street Fashion yang Digelar Gabungan Seniman Indonesia - News

News, DEPOK - Aksi peragaan busana di jalan atau street fashion digelar sukarelawan Gabungan Seniman Indonesia (GSI) dukung Ganjar hingga ke Depok, Jawa Barat.

Sabtu (2/9/2023), GSI menggelar acara bertajuk Depok Street Fashion di Lapangan Bola Hanafi di Pasir Putih, Sawangan, Kota Depok.

GSI juga mengajak para anak muda dan model alumni Citayam Fashion Week (CFW) dalam kegiatan tersebut.

Koordinator GSI untuk Gen Z dan Milenial, Kiki Astrid mengatakan bahwa Depok Street Fashion mengambil tema 90s atau nineties.

Dengan tema tersebut, dia bermaksud mengenalkan bagaimana busana model ala tahun 90-an ke masyarakat.

"Kegiatan hari ini seperti kami merewind kembali masa-masa remaja tahun 90-an, biar anak-anak Gen Z yang lahir tahun dua ribuan mengenal bagaimana sih kehidupan remaja tahun 90an," ujarnya dalam keterangan yang diterima, Minggu (3/9/2023).

Baca juga: Gabungan Seniman Indonesia Rangkul Puluhan Anak Muda Citayam Fashion Week, Gelar Street Show

Selain aksi catwalk dari para model dan influencer, sejumlah kegiatan menarik juga terselenggara dalam kegiatan tersebut.

Mulai dari lomba karaoke dan menari, battle rap, hingga pembuatan grafiti bergambar wajah Ganjar.

Astrid menjelaskan, kegiatan tersebut bertujuan untuk memotivasi anak muda untuk berani menunjukkan bakat yang mereka punya.

"Berani berbakat ini adalah ingin menggali potensi anak-anak Gen Z dan Milenial untuk menunjukkan bakat kalian. Baik di bidang fashion, nyanyi, dance, dan juga berbagai hal potensial yang dimiliki Gen Z dan milenial," jelas Astrid.

Baca juga: Citayam Fashion Week Pindah ke BKT, Bonge Meriahkan Panggung GSI untuk Musisi Jalanan

Kegiatan ini pun mendapat sambutan baik dari warga Depok. Ribuan massa tampak memadati area sekitar panggung Depok Street Fashion.

"Kami mendapatkan suport luar biasa dari warga Depok. Ada lomba karaoke mereka ikut semua berduyun-duyun. Bahkan ada alumni SMP, SMA, dan SD di depok, mereka remaja 90-an ikut lomba karaoke," kata Astrid.

Untuk kegiatan GSI berikutnya, Astrid menyebut akan menggelar kegiatan lainnya yang bisa mengasah bakat dan kreativitas anak muda. Salah satunya dengan kegiatan bertema sport dan games yang disukai anak muda.

Hal senada juga disampaikan Ale, remaja pencetus diadakannya CFW dulu.

Pria yang biasa tampil nyentrik dengan busana bak model profesional tersebut, mengaku antusias mengikuti kegiatan dengan tema 90s tersebut.

"Hari ini bener-bener full senyum, dan antusias warga Depok sangat bagus. Mereka bisa mengapresiasi anak-anak muda seperti kita yang ingin menyalurkan bakat-bakatnya melalui fashion atau musik, grafiti art, menurut saya bagus antusias hari ini," katanya.

Ale juga menceritakan, dirinya ikut bersemangat untuk aksi catwalknya karena telah mempersiapkan busana 90s yang telah disiapkannya.

"Untuk persiapan aku kali ini, aku pakai baju-baju dari bapak sama ibu. Karena kebetulan ibu sama bapak kan bisa dibilang fashionable pada zamannya," pungkasnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat