androidvodic.com

Kepala Dishub DKI Kaji Aspek Hukum untuk Cegah Kejadian Petugas Dibawa Ngebut Mobil Terulang - News

Laporan Wartawan News, Danang Triatmojo

News, JAKARTA - Baru-baru ini viral unggahan video di media sosial yang memperlihatkan petugas Dinas Perhubungan (Dishub) menyetop kendaraan pribadi.

Video ini diketahui terjadi pada Rabu 3 Januari 2024 di kawasan Setiabudi, Jakarta.

Adegan bak film action kemudian terjadi.

Pengendara mobil lalu tancap gas, hingga membawa seorang petugas Dishub di kap mesinnya.

Alih-alih menghentikan mobilnya, sambil membawa petugas Dishub di kap mesin, pengendara mobil pribadi tersebut justru melakukan manuver zig zag pada jalan raya yang lurus.

Belakangan baru diketahui bahwa pengemudi mobil pribadi itu sebelumnya bolak-balik dengan mengacungkan jari tengah ke petugas Dishub di lokasi.

Saat hendak dikonfirmasi petugas, yang bersangkutan enggan memberi tahu maksud dan tujuannya, tapi justru tancap gas sambil merekam kejadian ketika membawa petugas di kap mesinnya.

Peristiwa ini berujung damai di mana pengendara mobil pribadi sudah meminta maaf usai di mediasi di Polsek Setiabudi.

"Sambil direkam sambil zig zag si pengemudinya, artinya ini ada kesengajaan di jalan lurus kemudian zig zag," kata Kepala Dishub DKI Jakarta, Syafrin Liputo dalam siaran langsung Kompas TV, Kamis (4/1/2023).

Perihal kesengajaan pengemudi mobil untuk membuat petugas Dishub jatuh dari kap mesin lewat manuver zig zag ini, Syafrin menyebut secara pribadi antara petugas dan pelaku sudah saling berdamai.

Namun secara institusi, Dishub DKI lanjutnya, tengah melakukan kajian hukum untuk tindak lanjut ke depan jika mendapati kejadian serupa.

Mengingat peristiwa semacam ini bukan hanya terjadi satu kali. Sebelumnya juga pernah terjadi peristiwa serupa yang melibatkan petugas Dishub.

"Kami tentu secara institusi ini sedang melakukan kajian hukum untuk tindak lanjut ke depannya," kata Syafrin.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Bidang Advokasi dan Kemasyarakatan Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI), Djoko Setijowarno menyebut kejadian semacam ini perlu diberikan efek jera bagi pelaku.

Pelaku lanjutnya, juga perlu didalami apa motivasi dia sehingga nekat melakukan aksi membawa petugas Dishub di kap mesin sambil merekamnya dengan gawai.

Baca juga: Viral Petugas Dishub Naik ke Kap Mobil yang Tak Mau Diberhentikan, Sopir Sempat Acungkan Jari Tengah

"Tentu ada tindakan yang membuat ada efek jera. Efek jeranya mungkin tidak hanya pada pengemudi itu sendiri, tapi bagi masyarakat yang melihat," kata Djoko.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat