androidvodic.com

Kapolri Sebut Contraflow Tetap Dibutuhkan saat Mudik Lebaran, Meski Picu Kecelakaan di Tol Cikampek - News

News - Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo buka suara terkait penerapan contraflow usai terjadi insiden kecelakaan maut di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek pada Senin (8/4/2024) kemarin.

Diketahui kecelakaan tersebut melibatkan tiga kendaraan, yakni mobil Daihatsu Gran Max, Daihatsu Terios, dan sebuah bus.

Kecelakaan beruntun itu mengakibatkan 12 orang meninggal dunia, terdiri dari tujuh orang laki-laki dan lima orang wanita.

Meski penerapan contraflow telah memakan korban, Listyo Sigit menyebut pihaknya akan tetap memberlakukan skema contraflow.

Namun penerapannya nanti akan dilakukan di titik-titik yang sesuai.

Pasalnya menurut Listyo Sigit, penerapan contraflow ini tetap dibutuhkan saat masa mudik Lebaran seperti sekarang ini.

"Titik contraflow yang akan kami tempatkan yang kira-kira sesuai."

"Namun, di satu sisi memang contraflow tetap dibutuhkan," kata Listyo Sigit dilansir WartakotaLive.com, Selasa (9/4/2023).

Lebih lanjut Listyo Sigit menegaskan, pihaknya akan terus melakukan evaluasi sebelum menerapkan contraflow.

Evaluasi ini dilakukan demi mencegah terjadinya kecelakaan seperti yang terjadi di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek.

"Untuk pengaturan contraflow tadi, ini semua tentu akan terus kami evaluasi sehingga kemudian ada titik yang kemudian itu nanti kami kurangi (penerapan) one way," terang Listyo Sigit.

Baca juga: Detik-detik Ibu di Bogor Syok Dapat Kabar 2 Anak dan Adiknya Jadi Korban Kecelakaan Tol Cikampek 

Jenderal bintang empat ini mengimbau masyarakat yang mudik untuk bisa beristirahat ketika sudah kelelahan atau tidak fit.

Karena istirahat ini juga merupakan salah satu cara untuk mencegah kecelakaan saat perjalanan mudik.

Sebagai informasi, Korlantas Polri memperpanjang pemberlakuan one way atau satu arah dari KM 72 Tol Cipali, Jawa Barat hingga KM 414 Tol Kalikangkung, Jawa Tengah, sampai Selasa (9/4/2024) pukul 12.00 WIB.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat