androidvodic.com

Resmi Bebas, Menantu HRS: Mari Sama-sama Masyarakat Indonesia Kita Jaga Pancasila - News

Laporan Reporter News, Rizki Sandi Saputra

News, JAKARTA - Menantu Muhammad Rizieq Shihab (MRS) yakni Muhammad Hanif Alatas menyampaikan pesan kepada umat Islam khususnya dan kepada masyarakat Indonesia umumnya, setelah dipastikan bebas murni.

Dalam keterangan yang disampaikan Hanif di kediamannya di kawasan Petamburan, Jakarta Barat itu, dirinya meminta kepada masyarakat luas untuk senantiasa menjaga kedaulatan dan keutuhan Pancasila sebagai dasar negara.

Hal itu penting dilakukan kata dia agar Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) selalu dalam keadaan damai dan senantiasa mendapat keberkahan.

"Mari sama-sama masyarakat Indonesia kita jaga Pancasila, dari rongrongan komunisme dari rongrongan radikalisme dari rongrongan kapitalisme kita jaga sama-sama negeri tercinta ini mudah-mudahan negeri kita selalu diberkahi oleh Allah SWT," kata Hanif seraya ditimpali kalimat Takbir, sebagaimana tayangan streaming USM Official, Selasa (25/1/2022).

Tak hanya itu, Hanif juga berpesan kepada umat Islam bahwa perjuangan untuk melawan kebatilan tak akan pernah usai.

Oleh karenanya, dia meminta untuk sedianya tak berhenti berjuang dalam menegakan amar makruf nahi munkar sebagaimana yang menurut dia selalu diamanatkan Nabi Muhammad SAW.

Baca juga: Begini Cerita Hanif Alattas Soal Sang Mertua Rizieq Shihab Selama di Dalam Rutan Bareskrim

"Makanya terus lanjutkan perjuangan, terus kita lanjutkan dakwah bil ilmi wal hikmah, dan menegakan amar makruf nahi munkar serta berjuang membela agama, bangsa, negara Kesatuan Republik Indonesia," tukasnya.

Sedih Karena Separuh Hatinya Masih di Dalam

Setelah dipastikan bebas murni, Muhammad Hanif Alattas mengaku bingung, lantaran dirinya memiliki perasaan senang tetapi juga merasakan sedih.

Sebab, ketika dia bisa kembali menghirup udara segar pada Selasa (25/1/2022), sang mertua yakni Rizieq Shihab masih harus menjalani masa tahanan pada perkara yang sama yakni berita bohong terkait hasil swab test yang dilakukan di RS UMMI.

Baca juga: Pengacara Sebut Kondisi Terkini Menantu Rizieq Shihab, Hanif Alattas Setelah Dipastikan Bebas

Hal itu disampaikan Hanif, saat memberikan keterangan usai dinyatakan bebas yang di dalamnya turut hadir para pimpinan eks FPI di kediamannya di Petamburan, Jakarta Barat.

"Karenanya saya katakan kepada kawan-kawan, saya ini bingung antara senang atau sedih," kata Hanif dalam acara tersebut yang juga disiarkan secara virtual melalui tayangan YouTube USM Official, Selasa (25/1/2022).

Kata Hanif, perasaan senang yang timbul setelah dirinya dinyatakan bebas di antaranya karena bisa kembali bertemu keluarga, dan sanak kerabat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat