androidvodic.com

Polisi Paling Tajir di Indonesia, Anggota Komisi III IDPR Sebut Teddy Minahasa Punya Bisnis Tambang - News

Laporan Wartawan News, Ashri Fadilla

News, JAKARTA - Mantan Kapolda Sumatera Barat, Irjen Pol Teddy Minahasa menjadi anggota Kepolisian Republik Indonesia (Polri) dengan Harta Kekayaan terbanyak.

Berdasarkan laman Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), Teddy memiliki harta senilai Rp 29,7 miliar.

Tak hanya itu, dirinya pun disebut-sebut memiliki sejumah bisnis sebagai sumber penghasilannya.

Satu di antara bisnis tersebut diungkapkan Anggota Komisi III DPR RI, Nasir Djamil berada di sektor Pertambangan.

"Dia (Irjen Pol Teddy Minahasa) juga punya bisnis. Bisnis Pertambangan," ujarnya dalam Rilis Survei Kinerja Lembaga Penegak Hukum di Mata Publik dan Penanganan Kasus-Kasus Besar oleh Indikator Politik Indonesia pada Minggu (27/11/2022).

Dalam urusan pertambangan, Teddy diduga memiliki konsesi atas lahan tambang. Namun Nasir tak merinci lokasi dan luasan lahan tambang yang konsesinya dipegang oleh Teddy.

Dia hanya menjelaskan bahwa hasil yang diperoleh Teddy dari konsesi tambang tersebut bernilai fantastis.

"Uang sebegitu besar tidak juga sebanding dengan apa yang dia dapat dari konsensi itu," katanya.

Informasi demikian diperolehnya dari sejumlah sumber.

"Itu yang saya dengar, yang disampaikan langsung oleh-orang orang yang mengetahui bahwa dia juga punya konsensi tambang," kata Nasir.

Sumber-sumber itu disebut Nasir sempat tidak percaya atas keterlibatan Teddy dalam peredaran narkoba.

"Saya juga menemui banyak orang soal Teddy Minahasa ini. Sebahagian mereka yang saya temui itu tidak percaya kalau Teddy Minahasa melakukan itu (peredaran narkoba)."

Sebagai informasi, Irjen Teddy Minahasa telah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus peredaran narkoba.

Termasuk Irjen Teddy, terdapat lima anggota polisi lain khususnya di wilayah hukum Polda Metro Jaya yang juga terlibat dalam kasus peredaran narkoba.

Baca juga: Daftar Harta Irjen Teddy Minahasa Polisi Tajir yang Diduga Terlibat Kasus Narkoba

Saat ini, seluruhnya sudah menjadi tahanan di Polda Metro Jaya sejak kasus tersebut berhasil diungkap oleh pihak kepolisian.

Adapun anggota Polri yang saat ini tengah menjalani penahanan di Polda Metro Jaya yakni:
• Irjen Pol Teddy Minahasa (Kapolda Sumatera Barat)
• AKBP Doddy Prawira Negara (Kabagada Rolog Sumbar - Mantan Kapolres Bukit Tinggi Polda Sumbar)
• Kompol Kasranto (Kapolsek Kali Baru Tanjung Priok)
• Aiptu Janto Situmorang (Satnarkoba Jakbar)
• Aipda Achmad Darwawan (Polsek Kalibaru).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat