androidvodic.com

Empat Mobil Hybrid Ini Bisa Jadi Rekomendasi Beralih ke Mobilitas Ramah Lingkungan - News

Laporan Wartawan Tribunnews, Lita Febriani

News - Menuju mobilitas yang lebih hijau terus digaungkan oleh pemerintah dengan meminta penggunaan mobil listrik sebagai kendaraan dinas maupun operasional.

Walaupun pemerintah terus mendorong penggunaan kendaraan listrik, harga yang tinggi nyatanya masih menjadi kendala untuk dimiliki masyarakat.

Harga kebanyakan mobil listrik yang berkisar Rp 500 jutaan hingga miliaran menjadi kendala kepemilikan.

Saat ini juga ada pilihan mobil listrik Rp 300 jutaan, tetapi infrastruktur yang terbatas menjadi hambatannya.

Baca juga: Toyota Astra Motor Berencana Hadirkan Vios Versi Hybrid

Nah, bagi Tribunners yang ingin beralih ke kendaraan yang lebih ramah lingkungan. Tribunnews telah menyiapkan deretan kendaraan hybrid atau perpaduan mesin bensin dan baterai yang bisa menjadi rekomendasi. Berikut daftarnya:

1. Suzuki Ertiga Hybrid

Suzuki Indonesia mengenalkan varian Eriga Hybrid pada Juni 2022. Mobil ini memadukan mesin bensin berkode K15B dengan Integrated Starter Generator (ISG) dan lithium ion battery.

ISG berfungsi sebagai motor dan generator yang dapat menangkap dan menyimpan energi listrik ke baterai.

Soal tenaga, mesin 4 silinder 16 katup 1.462 cc ini mampu menghasilkan tenaga 104,7 ps pada putaran 6.000 rpm dan torsi maksimal sebesar 138 Nm pada putaran 4.400 rpm.

Mesin tersebut digabungkan dengan transmisi manual lima percepatan dan otomatis AT, dimana seluruh tenaga mesin ini disalurkan ke roda depan.

Untuk harga, All New Ertiga Hybrid dibanderol mulai dari Rp 224,1 juta untuk varian terendah dan varian tertinggi dijual seharga Rp 292,3 juta.

2. Nissan Kicks e-Power

Dirilis pada 2020 lalu, Nissan Kicks e-Power sudah mulai banyak berseliweran di jalanan Indonesia. Dengan mengusung konsep hybrid, Kicks e-Power membenamkan mesin bensin 1.200 cc tiga silinder 12-katup dengan motor listrik EM57 bertipe AC3 Synchronous Motor.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat