androidvodic.com

Geger Sapi Warga Sragen Mati Mendadak, Awalnya Sehat, Makan Rumput Lalu Kejang-kejang  - News

News, SRAGEN - Warga di Dukuh Beku, Desa Gemantar, Kecamatan Mondokan, Kabupaten Sragen geger.

Hal ini karena menjelang Lebaran, sapi-sapi yang siap dijual itu mati mendadak.

Kejadian ini serupa dengan matinya belasan sapi di Mojogedang, Kabupaten Karanganyar beberapa waktu lalu.

Baca juga: Demo Mahasiswa di Makassar Berlanjut Sore Ini, Warga Diminta Hindari Jalan Sultan Alauddin 

Baca juga: Tolak Jokowi 3 Periode, Ratusan Mahasiswa Majalengka Bakal Ikut Demo 11 April, Sasaran Gedung DPRD 

Kepala Dusun Beku, Samidi mengatakan, sementara ada tujuh ekor sapi milik warganya yang mati mendadak tanpa sebab.

"Total di Dusun Beku ada tujuh ekor sapi," katanya kepada TribunSolo.com, Sabtu (9/4/2022).

Menurutnya, sapi-sapi yang mati mendadak itu, awalnya dalam keadaan sehat.

Kasus kematian sapi terakhir kali terjadi pada bulan Maret lalu.

"Sapinya juga diberi makan rumput seperti biasa, sebelum mati semuanya sehat, sudah dewasa semua siap panen," jelasnya.

Baca juga: Penampakan Patung Garuda di Solo Baru yang Terbuat dari 300 Knalpot Brong Sitaan Polres Sukoharjo 

Baca juga: Kepala Desa di Jombang Jelaskan Video Viral Warganya Pikul Jenazah di Jalan Berlumpur Sejauh 8 Km

Ia menuturkan jika sapi-sapi tersebut awalnya makan seperti biasa, kemudian dilanjutkan kejang-kejang, dan akhirnya mati.

Pihak Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Sragen juga sudah mengambil sampel darah dari sapi tersebut, namun belum diketahui hasilnya.

"Ya diberi makan jerami kering dan polar saja, kemarin sisa jerami dan tanahnya diambil untuk diperiksa di laboratorium, tapi hasilnya belum ada kelanjutannya," jelasnya.

Sapi-sapi yang mati tersebut, akhirnya dikubur oleh warga.

Baca juga: Viral Wanita Masuk Masjid Bawa Senjata, Sebelumnya Pemilik Warteg Dibacok Ketika hendak Tahajud

Baca juga: Polisi Tangkap Penipu Ulung Ngaku Pengusaha, Janda Dibawa ke Hotel, Harta Dikuras Lalu Ditendang

Menurutnya, kasus kematian sapi secara mendadak bukan pertama kali ini terjadi.

Di dusunnya sudah terjadi beberapa kali, namun tidak sesering sekarang, yang mana biasanya hanya satu atau dua ekor saja.

Atas kejadian tersebut, ada beberapa warga yang akhirnya menjual sapi-sapi miliknya, agar tidak merugi.

"Kalau disini ada 5 sapi yang dijual, karena takut itu, terakhir ada dua ekor sapi yang mati mendadak hampir bersamaan," jelas dia.

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Bikin Geger di Mondokan Sragen, Sapi-sapi yang Siap Jual Malah Mati Mendadak, Padahal Mau Lebaran, 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat