androidvodic.com

Evakuasi Rombongan Kapolda Jambi Dimaksimalkan Melalui Jalur Udara, Empat Helikopter Diturunkan - News

Laporan Wartawan News, Abdi Ryanda Shakti

News, JAKARTA - Tim SAR Gabungan kembali melakukan evakuasi terhadap rombongan Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono setelah mendarat darurat di hutan di kawasan Kerinci, Jambi.

Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo mengatakan evakuasi hari ini lebih diprioritaskan melalui jalur udara.

Baca juga: 2 Kali Percobaan Evakuasi Rombongan Kapolda Jambi Pagi Ini Gagal Karena Terkendala Cuaca

"Apabila memang situasi khususnya cuaca, kabut ini bisa lebih reda, maka proses evakuasi akan dimaksimalkan dengan menggunakan jalur udara pada hari ini," ucap Dedi kepada wartawan di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (21/2/2023).

Dedi mengatakan dalam evakuasi hari ini, tim SAR gabungan menurunkan empat helikopter mempermudah evakuasi.

"Yang pertama kali AW-189, di setiap Heli didampingi oleh 1 dokter yang di AW-189 ada dokter Miko yang mendampingi. Kemudian Heli Bell-429 ini ada dokter Rivan, dua Heli tersebut adalah Heli milik Polri, yang semuanya memiliki sertifikasi untuk melakukan evakuasi darurat," ucapnya.

"Kemudian heli super Puma milik TNI AU, juta melekat tenaga kesehatan dokter Bella. Kemudian Heli Basarnas, Heli jenis dolphin juga melekat dokter Reza sebagai tim medisnya yang akan mengevakuasi dan juga memberikan pertolongan pada situasi darurat," sambungnya.

Mendarat Darurat di Kerinci

Diketahui, helikopter yang ditumpangi Kapolda Jambi, Irjen Rusdi Hartono mendarat darurat di sebuah Bukit Tamia, Muara Emat, Kerinci, Minggu (19/2/2023). 

Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Mulia Prianto menjelaskan Helikopter Polri jenis Super Bell 3001 membawa Kapolda Jambi beserta rombongan itu dalam rangka kunjungan kerja ke Polres Kerinci. 

Baca juga: Bertahan 2 Hari, Kapolda Jambi dalam Keadaan Sehat dan Sadar, tapi Alami Patah Tangan Kanan

Adapun penumpang Helikopter yang mendampingi Kapolda Jambi yakni Dirreskrimum Polda Jambi Kombes Andri Ananta Yudistira, Dirpolairud Polda Jambi Kombes Michael Mumbunan, Koorspri Kompol Ayani dan ADC. 

"Mendarat darurat di Bukit Muaro Emat, Kabupaten Kerinci," kata Mulia. 

Ia menambahkan seluruh penumpang dalam keadaan selamat. 

Saat ini, Tim SAR Polres Kerinci, helikopter dari Tim SAR dan helikopter Sinar Mas sudah menuju ke lokasi kejadian untuk mengevakuasi para penumpang.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat