androidvodic.com

Rekomendasi 6 Film Bertema Perjuangan, Cocok Ditonton saat HUT ke-78 RI - News

News - Berikut beberapa rekomendasi film bertemakan perjuangan dan kemerdekaan yang cocok ditonton saat HUT ke-78 RI.

Diketahui, bangsa Indonesia akan memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 RI tahun 2023 pada Kamis (17/8/2023).

Untuk memeriahkan HUT ke-78 RI, Anda dapat memutar film nasional bertema perjuangan dan kemerdekaan.

Baca juga: Logo HUT Ke-78 Kemerdekaan RI, Dirayakan pada 17 Agustus 2023

Adapun beberapa rekomendasi film bertema perjuangan dan kemerdekaan yang dirangkum dari kemenparekraf.go.id, sebagai berikut:

1. Merah Putih (2009)

Film Merah Putih dirilis pada tahun 2009, yang merupakan kolaborasi rumah produksi nasional dengan internasional.

Film ini mengisahkan tentang peristiwa Agresi Militer Belanda 1 pada 1947.

Merah Putih dibintangi oleh Lukman Sardi, Donny Alamsyah, Teuku Rifnu, Zumi Zola, dan Darius Sinathrya.

Ini merupakan film pertama dari trilogi film bertema perjuangan lainnya, yaitu Darah Garuda (2010), dan Hati Merdeka (2011).

Ilustrasi bendera Indonesia
Ilustrasi bendera Indonesia (Freepik)

2. Soekarno (2013)

Film Soekarno merupakan garapan sutradara Hanung Bramantyo.

Film ini menceritakan tentang perjalanan hidup Soekarno sebagai sang proklamator bangsa.

Soekarno dibintangi oleh Ario Bayu sebagai sosok Bung Karno, yang beradu peran dengan Lukman Sardi, Maudy Koesnaedi, hingga Sujiwo Tejo.

Film berdurasi 137 menit ini berhasil mendapatkan gelar Film Terpuji dari Festival Film Bandung (FFB) ke-27 pada 2014.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat