androidvodic.com

Mulai Tak Terpakai di Chelsea, Hakim Ziyech jadi Rebutan AC Milan dan Juventus - News

News - Nama Hakim Ziyech yang mulai tak terpakai jasanya bersama Chelsea membuat dua klub elite Liga Italia, AC Milan dan Juventus berniat untuk menyelamatkan karier sang pemain.

Tidak bisa dipungkiri kembali bahwa kedatangan Thomas Tuchel sebagai pelatih baru Chelsea menjadi alasan mengapa Hakim Ziyech kesulitan mendapatkan menit bermain.

Kondisi sulit yang dialami mantan pemain Ajax itulah yang membuat AC Milan dan Juventus dikabarkan saling berebut untuk mengamankan jasanya.

Baca juga: Kembalinya Masalah Klasik Inter Milan & Tugas Wajib Conte Temukan Kepingan Puzzle bagi si Ular

Baca juga: Melihat Peluang AC Milan Pulangkan Matteo Pessina, si Anak Hilang yang Berkelana ke Atalanta

Sebagaimana yang diketahui, Hakim Ziyech datang ke Chelsea pada awal musim 2020/2021 ini.

Dia didatangkan dari Ajax dengan harga 40 juta euro.

Pada era Frank Lampard, Hakim Ziyech memainkan peran yang amat penting. Dia menjadi andalan Frank Lampard di posisi winger kanan pada formasi 4-2-3-1.

Jika tidak sedang cedera, Ziyech hampir pasti bermain.

Nasib Hakim Ziyech tidak cukup bagus pada era Thomas Tuchel. Dia tidak lagi menjadi pilihan utama di starting elevennya.

Penyerang Kroasia AC Milan Ante Rebic (2ndL) merayakan dengan bek Italia AC Milan Alessio Romagnoli (kiri), penyerang Swedia AC Milan Zlatan Ibrahimovic dan penyerang Spanyol AC Milan Samuel Castillejo (kanan) setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola seri A Italia AC Milan vs Crotone pada 7 Februari 2021 di stadion San Siro di Milan.
MIGUEL MEDINA / AFP
Penyerang Kroasia AC Milan Ante Rebic (2ndL) merayakan dengan bek Italia AC Milan Alessio Romagnoli (kiri), penyerang Swedia AC Milan Zlatan Ibrahimovic dan penyerang Spanyol AC Milan Samuel Castillejo (kanan) setelah mencetak gol selama pertandingan sepak bola seri A Italia AC Milan vs Crotone pada 7 Februari 2021 di stadion San Siro di Milan. MIGUEL MEDINA / AFP (MIGUEL MEDINA / AFP)

Apalagi, Tuchel datang dengan rencana yang sama sekali berbeda dengan Lampard.

Tuchel memakai formasi 3-4-2-1 di Chelsea. Peran dua pemain di belakang penyerang, yang bisa ditempati Hakim Ziyech, diberikan pada pemain lain.

Kondisi tad ideal yang tengah dialami oleh Ziyech menark perhatian AC Milan dan Juventus.

Dilansir laman Sportsmole, AC Milan dan Juventus yang sama-sama membutuhkan pemain dengan posisi winger, diklaim tengah berupaya untuk memboyong Ziyech pada bursa transfer musim panas mendatang.

AC Milan punya hubungan baik dengan Chelsea.

Penyerang Portugal Juventus Cristiano Ronaldo (kiri) merayakan dengan penyerang Spanyol Juventus Alvaro Morata (Belakang) dan bek Italia Juventus Leonardo Bonucci setelah membuka skor selama pertandingan sepak bola Serie A Italia Juventus vs AS Roma pada 6 Februari 2021 di Juventus stadion di Turin.
Isabella BONOTTO / AFP
Penyerang Portugal Juventus Cristiano Ronaldo (kiri) merayakan dengan penyerang Spanyol Juventus Alvaro Morata (Belakang) dan bek Italia Juventus Leonardo Bonucci setelah membuka skor selama pertandingan sepak bola Serie A Italia Juventus vs AS Roma pada 6 Februari 2021 di Juventus stadion di Turin. Isabella BONOTTO / AFP (Isabella BONOTTO / AFP)

Mereka baru saja meminjam Fikayo Tomori pada Januari 2021 lalu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat