androidvodic.com

Jadwal Liga Champions Pekan Ini: Babak 16 Besar Man City Tandang ke Denmark, Real Madrid ke Jerman - News

News - Jadwal Liga Champions pekan ini akan kembali bergulir dengan memainkan babak fase gugur 16 besar.

Duel 16 besar akan dimulai dengan laga FC Copenhagen vs Manchester City di Stadion Parken, Denmark pada Rabu (14/2/2024) pukul 03.00 WIB.

Di tempat yang lain, di Red Bull Arena, tuan rumah RB Leipzig akan menjamu tim raksasa raja Eropa, Real Madrid.

Manchester City mendapat kabar baik jelang bergulirnya jadwal Liga Champions pekan ini lantaran bomber mereka Erling Haaland telah kembali.

Striker asal Norwegia itu telah kembali bermain bersama Man City di Liga Inggris akhir pekan lalu dan langsung mencetak dua gol saat melawan Everton.

Ini menjadi hal positif setelah beberapa minggu sebelumnya mereka juga telah menyambut kembalinya Kevin de Bruyne.

Man City sempat mengalami kemrosotan di beberapa bulan lalu, namun kini mereka telah menunjukkan performa yang kembali meningkat.

Hasil melawan Everton menandai kemenangan ke-10 berturut-turut mereka di semua kompetisi.

Striker Manchester City asal Argentina #19 Julian Alvarez (tengah) merayakan gol ketiga tim bersama striker Manchester City asal Norwegia #09 Erling Haaland (kiri) dan bek Manchester City asal Inggris #82 Rico Lewis selama pertandingan sepak bola Grup G Liga Champions UEFA antara Manchester City dan RG Leipzig di Stadion Etihad, di Manchester, barat laut Inggris, pada 28 November 2023. Paul ELLIS / AFP
Striker Manchester City asal Argentina #19 Julian Alvarez (tengah) merayakan gol ketiga tim bersama striker Manchester City asal Norwegia #09 Erling Haaland (kiri) dan bek Manchester City asal Inggris #82 Rico Lewis selama pertandingan sepak bola Grup G Liga Champions UEFA antara Manchester City dan RG Leipzig di Stadion Etihad, di Manchester, barat laut Inggris, pada 28 November 2023. Paul ELLIS / AFP (Paul ELLIS / AFP)

Baca juga: Menuju Liga Champions Pekan Depan, Real Madrid Was-was Menanti Bellingham yang Cedera

Kali ini Manchester City akan menantang FC Copenhagen di kompetisi terbesar di Eropa, Liga Champions.

Keduanya pernah bertemu empat kali sebelum ini dan hasilnya Man City belum bisa dikalahkan Copenhagen.

Hasil terbaik yang bisa dipetik tim asal Denmark itu adalah dengan menahan imbang tanpa gol pada fase grup Liga Champions musim 2022/2023 lalu.

Kala itu Copenhagen bermain di hadapan pendukung sendiri dan bukan tak mungkin Man City bakal berhati-hati jika tak ingin hasil minor itu akan kembali terulang.

Sementara itu, Real Madrid akan menghadapi tim yang tak bisa dipandang sebelah mata, sekelas RB Leipzig.

Madrid pernah kalah sekali dalam dua pertemuan melawan tim asal Jerman itu.

Baca juga: 16 Besar Liga Champions Ajang Lautaro Martinez Minta Naik Gaji, Inter Milan Malah Lempar Tantangan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat