androidvodic.com

Jelang Laga Timnas Indonesia vs Filipina, Shin Tae-yong Berharap Wasit Tak Berpihak Sebelah - News

News - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menyinggung soal kepemimpinan wasit jelang laga Timnas Indonesia vs Vietnam.

Omongan Shin Tae-yong itu diungkapkannya saat konferensi pers pada Senin (10/6/2024) hari ini.

Dijadwalkan Timnas Indonesia akan menjamu Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Selasa (11/6) pukul 19.30 WIB.

Di atas kertas Timnas Indonesia memang berpeluang lebih diunggulkan menang.

Hal itu juga dapat dilihat dari pertemuan kedua tim selama ini. Dari sembilan laga terakhir, Timnas Indonesia berhasil mengemas empat kemenangan, sedangkan Filipina hanya satu.

Meski demikian, Shin Tae-yong mewaspadai satu hal yang mungkin dapat menjegal Timnas Indonesia.

Ialah keputusan wasit yang tak menguntungkan Timnas Indonesia.

caption: Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong foto bersama Ragnar Oeratmangoen dalam sesi pre match conference di Media Center SUGBK, Senayan, Jakarta, Senin (10/6/2024). Tribunnews/Abdul Majid
caption: Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong foto bersama Ragnar Oeratmangoen dalam sesi pre match conference di Media Center SUGBK, Senayan, Jakarta, Senin (10/6/2024). Tribunnews/Abdul Majid (Tribunnews/Abdul Majid)

Shin Tae-yong pun berpendapat bahwa beberapa keputusan wasit sempat membuatnya kepikiran dalam beberapa laga terakhir, termasuk saat perebutan tiket Olimpiade kemarin.

Adapun keputusan wasit yang dirugikan ialah saat Witan Sulaeman melanggar pemain Uzbekistan yakni Abduvohid Nematov dan berbuah penalti.

Namun, setelah melihat rekaman ulang, pelanggaran Witan itu rupanya bukan di area kotak penalti.

Baca juga: Jelang Laga Timnas Indonesia vs Filipina, Kondisi Kesehatan Shin Tae-yong Sedikit Terganggu

"Kita kemarin tidak lolos Olimpiade, saya tidak berfikir kemampuan kami kurang."

"Namun, ada permasalahan di wasit. Sampai sekarang, pikiran saya tetap sama," ucap Shin Tae-yong dalam sesi konferensi pers yang dihadiri para awak media.

Lebih lanjut, Shin Tae-yong berjanji akan berusaha semaksimal mungkin untuk mendapatkan tiket ke putaran berikutnya.

Untuk diketahui, dua tim terbaik pada tiap grup Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua otomatis akan tampil di putaran ketiga serta mengamankan tiket di Piala Asia 2027 tanpa harus melakoni babak kualifikasi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat