androidvodic.com

Mayjen Hafil Dinilai Sebagai Figur Tepat untuk Memimpin PB POBSI - News

News, JAKARTA - Staf Ahli Panglima TNI Mayjen Teuku Abdul Hafil Fuddin dijagokan menjadi Ketua Umum PB POBSI.

Selain dinilai memiliki pengalaman dalam pengembangan olahraga biliar, perwira tinggi TNI ini dinilai memiliki jaringan luas untuk membangun prestasi atlet.

Kongres PB POBSI 2018 akan dilangsung di Jakarta dari 16 hingga 18 Desember 2018.

Satu agenda dalam Kongres tersebut pemilihan Ketua Umum PB POBSI periode 2018-2022.

Baca: Jokowi: Bela Negara dengan Kerja Nyata

Sejauh ini nama Mayjen Hafil menjadi satu-satunya kandidat terkuat.

Sejumlah pengurus daerah pun sudah terang-terangan menyuarakan dukungannya terhadap Hafil.

Hal ini membuat posisi Hafil semakin menguat dalam bursa Ketua Umum PB POBSI.

Ketua Pengda POBSI NTB Bachtiar Thamrin menyebut Hafil sebagai figur yang tepat.

Hafil dinilainya tahu seluk beluk biliar karena sebelumnya menjabat Wakil Ketua Umum PB POBSI di induk organisasi biliar ini.

Baca: Mengasah Kreativitas dan Pengetahuan Gizi Seimbang Lewat Pelangi di Piring Makanku

Dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Bachtiar juga tidak menyangsikan relasi yang dimiliki Hafil karena statusnya saat sebagai perwira tinggi TNI.

Posisi ini cukup strategis untuk mengembangkan sekaligus meningkatkan prestasi biliar.

"Beliau figur yang tepat, sudah tahu isi dapur POBSI, jadi tahu harus bagaimana," ucapnya.

Dukungan kuat juga disampaikan Pengda POBSI Aceh.

Baca: Pakar Psikologi Sebut Gaya Kampanye Brabowo Mirip Donald Trump

Ketua Pengda POBSI Aceh T Bustamam mengatakan, hampir seluruh pengurus daerah ingin agar kepengurusan PB POBSI lebih aktif lagi sehingga pemilihan ketua umum baru memang mendesak.

"POBSI selama ini mati suri. Kami tidak sendiri, hampir seluruh daerah kecewa dengan pengurus saat ini. Sejak awal kami memang mendukung beliau. Beliau memiliki kapasitas yang layak," kata T Bustamam.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat