androidvodic.com

Makan Siang Politik Ala Capres Prabowo Subianto dan Anies Baswedan - News

News, JAKARTA - Makan siang para bakal calon presiden (capres) sambil membicarakan persoalan politik tampaknya lagi  trend.

Dua bakal capres  yakni Anies Baswedan dan Prabowo Subianto melakukan hal itu.

Sebelumnya Prabowo bersama Presiden Jokowi makan siang di Istana Bogor Jakarta.

Kini, Anies Baswedan juga makan siang bareng Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh di Nasdem Tower kawasan Gondangdia Jakarta.

Makan Siang Jokowi-Prabowo

Jokowi makan siang dengan Prabowo di Istana Bogor pada Minggu (18/6/2023) lalu.

Di hari libur itu, Jokowi berbincang bersama Prabowo yang juga Menteri Pertahanan (Menhan).

Berbincang dengan  Prabowo Subianto dalam beberapa waktu terakhir merupakan hal yang biasa saja bagi Jokowi.

Keduanya juga menyaksikan pertandingan tim nasional (timnas) Indonesia melawan Argentina bersama-sama di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Senin (19/6/2023) kemarin.

"Ya itu biasa, saya itu ketemu dengan para menteri, di hari Senin sampai Jumat, tetapi juga di hari Sabtu dan Minggu, biasa. Hanya ada yang diunggah dan tidak diunggah," kata Jokowi di Gresik, Selasa (20/6/2023), dikutip dari YouTube Kompas TV.

Jokowi mengatakan Prabowo bukan satu-satunya tokoh yang diajak makan bersama dalam beberapa waktu terakhir.

Ia mengaku juga pernah makan bersama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Menteri BUMN Erick Thohir.

"Biasa, sering juga makan malam makan siang dengan Pak Luhut juga sering. Cuma Pak Luhut enggak diunggah," ujar Jokowi.

Jokowi pun menjelaskan bahwa makan siang di Istana Bogor terjadi karena Prabowo ingin menemui dirinya menyampaikan sesuatu yang penting.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat