androidvodic.com

Viral Aksi Bunuh Diri di Rel Kereta Api Dilihat Anak-anak, KPAI Beri Pendampingan Psikis - News

Laporan Wartawan News, Rina Ayu

News, JAKARTA – Viral aksi bunuh diri di perlintasan kereta api Pasar Senen disaksikan oleh anak-anak mendapat perhatian dari Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI).

Aksi bunuh diri itu tak sengaja terekam kamera anak RAILFANS atau pecinta kereta api yang sedang mengabadikan momen kereta yang melintas.

Baca juga: BREAKING NEWS: Seorang Polisi Bunuh Diri di Rumah Kosong Cempaka Putih, Diduga Akibat Depresi

Anggota KPAI Diyah Puspitarini menuturkan, pihaknya akan melakukan pendampingan psikis dan treatment untuk menghilangkan trauma pada anak-anak tersebut.

"KPAI akan memastikan agar anak-anak yg berada di lokasi mendapatkan pendampingan dengan mengajak UPT PPA Jakarta dan juga puskesmas setempat," kata dia saat dikonfirmasi wartawan Selasa (11/7/2023). 

Pihaknya sangat mengecam atas kejadian tersebut.

Berdasarkan amanah Pasal 15 Undang-Undang Perlindungan Anak, anak berhak memperoleh Perlindungan dari pelibatan dalam peristiwa yang mengandung unsur Kekerasan. 

Kedepannya, KPAI mengimbau kepada seluruh pihak dan masyarakat agar dilakukan pengawasan-pengawasan khusus untuk anak-anak di fasilitas transportasi publik.

Baca juga: Depresi Bertahun-tahun, Penyanyi Soundtrack Film Mulan Coco Lee Bunuh Diri

Sebelumnya dalam video yang beredar memperlihatkan, pria paruh baya tiba-tiba berbaring di atas rel saat kereta api berkecepatan sedang melintas.

Sementara di saat yang sama, anak-anak dan remaja sedang berkumpul untuk melihat kereta api dari jarak dekat.

Sontak anak-anak tersebut, kemudian berlari ketakutan.

Dikonfirmasi terpisah PT KAI membenarkan kejadian bunuh diri tersebut.

Baca juga: Detik-Detik Penemuan Jasad Polisi yang Bunuh Diri di Jakpus, Berawal Bersih-bersih Rumah Kosong

Pihak KAI menyebut, aksi tersebut terjadi pada Sabtu sore (8/7).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat