androidvodic.com

Virus Corona Varian Delta Diduga sudah Masuk Palabuhanratu Sukabumi - News

Laporan Kontributor TribunJabar.id Kabupaten Sukabumi, M Rizal Jalaludin

News, SUKABUMI -  Pasien positif Covid-19 yang diduga karena virus corona varian delta ditemukan di wilayah Palabuhanratu.

Kepala Seksi Pelayanan Medis RSUD Palabuhanratu, Whisnu Budi mengatakan, dugaan itu muncul dari seorang pasien yang membuat klaster keluarga.

"Sekarang itu kenapa Kabupaten Sukabumi, khususnya Palabuhanratu, meledak seperti ini.

Baca juga: Perahu Nelayan Tak Berpenumpang Terombang-ambing di Tengah Laut Sukabumi

Dugaan kami itu varian delta karena cepat banget, infeksius banget.

Kami temukan klaster keluarga. Kenapa varian delta ini satu orang kena, di keluarga itu semua kena," kata Whisnu saat ditemui di kediamannya, Jalan Raya Pangsor, Sabtu (26/6/2021).

Namun, Whisnu tidak memberikan keterangan lebih lanjut kaitan dugaan tersebut.

Akibat membeludaknya pasien Covid-19, RSUD Palabuhanratu kekurangan bed atau tempat tidur khusus pasien Covid-19.

Sehingga, pihak RSUD menambah ruangan baru dan tempat tidur khusus pasien Covid-19.

"Tapi rumah sakit juga berkomitmen akan selalu menyediakan tempat tidur sesuai dengan kebutuhan masyarakat di wilayah Palabuhanratu. Seandainya kurang, kami akan buka lagi ruangan yang lain," ujarnya. (*)

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul WASPADA! Muncul Dugaan Virus Corona Varian Delta Sudah Masuk Palabuhanratu Sukabum

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat