androidvodic.com

Daftar Pevoli Indonesia Jalani Seleksi di V-League: Ada Dimas Saputra, Wilda, Rivan, hingga Megawati - News

News - Korean Volleyball Federation (KOVO) kembali menggulirkan program sejenis seleksi untuk pemain Asia agar bisa berkiprah di kasta tertinggi bola voli Korea Selatan (V-League).

Rencananya seleksi atau program try out untuk pemain kuota Asia akan berlangsung pada bulan April di Jeju Halla Gymnasium.

Indonesia mengirimkan tujuh atlet voli putra dan tiga putri untuk menjalani seleksi pada program yang dicetuskan oleh Kovo tersebut.

Baca juga: Wilda Nurfadhilah Minta Polemik Penghargaan Individu Proliga 2023 Disudahi: Stop Senggol Menyenggol

Dari sektor putra, ketujuh nama tersebut meliputi Dimas Saputra dan Rivan Nurmulki untuk posisi Opposite.

Kemudian sektor Outside Hitter terdiri dari Farhan Halim, Doni Haryono, Agil Angga Anggara, Fahri Septian Putratama dan Rendy Tamamilang.

Wakil Indonesia dari tim putri juga berpeluang untuk tampil di V-League, yakni Megawati Hangestri, Wilda Nurfadilah Sugandi, dan Mediol Yoku.

Dilansir dari laman NSports, proses seleksi antara sektor putra dan putri tak berlangsung dalam kurun waktu yang sama.

Sektor putra akan melakukan pertandingan semacam uji coba selama tiga hari, 25-27 April. Sedangkan tim putri akan melakukan try out bertempat di Stanford Hotel Grand Ballroom di Sangam-dong pada 21 April.

Nantinya, pemain yang masuk dalam kriteria akan terpilih dalam draft.

Dari daftar pemain yang terpilih tersebut, draft disodorkan ke masing-masing klub V-League untuk mengambil keputusan, akankah diberikan kontrak atau tidak.

Tercatat dari 10 pevoli yang masuk dalam list seleksi untuk program KOVO kali ini, nama Rivan Nurmulki menjadi yang paling menonjol.

Kabarnya, banyak klub-klub di V-League yang tertarik untuk menggunakan jasa penggawa Timnas Indonesia ini.

Bukan menjadi rahasia baru jika nama Rivan dipandang sebagai salah satu Opposite terbaik di lingkup Asia.

Terbukti selama dua musim beruntun (2021-2022), Rivan membela VC Nagano Tridents, tim yang berkompetisi di kasta tertinggi bola voli Jepang.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat