androidvodic.com

Tunjukkan Kelingking Hasil Nyoblos, Sri Mulyani Cari Aman dengan Pamerkan Lima Jari - News

Laporan wartawan News, Endrapta Pramudhiaz

News, JAKARTA - Menteri Keuangan Sri Mulyani menunjukkan jari kelingking yang telah dia celupkan ke tinta biru tanda dia selesai mencoblos Pemilu 2024 di TPS di dekat rumahnya di kawasan Bintaro, Jakarta Selatan, Rabu, 14 Februari 2024.

Setelah mencobolos, Sri Mulyani sempat menerima permintaan wawancara sejumlah awak media yang menunggunya di TPS.

Sri Mulyani mengatakan harapannya agar Pemilu 2024 berlangsung aman dan masyarakat menghormati pilihan masing-masing.

"Ini pPemilu, demokrasi, masyarakat memilih, memilih sesuai dengan keinginan hati dan pikiran, keyakinan masing-masing. Hormati pilihan masing-masing, kita jaga demokrasi ya," katanya.

Awak media kemudian meminta Sri Mulyani menunjukkan jari kelingkingnya yang telah dicelupkan ke tinta.

Dia kemudian menunjukkan kelingkingnya dengan mengeluarkan lima jari. Ini cara Sri Mulyani cari aman agar tidak dipersepsikan mendukung salah satu pasangan capres.

"Kalau nanti cuma kelingking, dikiranya angka. Jadi (menunjukkan) lima (jari)," ujar Sri Mulyani diikuti tawa kecil. Wanita kelahiran Lampung itu juga menunjukkan telapak tangan sebelahnya yang ikut terkena tinta.

Pada pencoblosan hari ini, Bendahara Negara berangkat dari rumah dinasnya di Komplek Widya Chandra, Jakarta Selatan, dan tiba tepat pada pukul 09.00 WIB di tempat pemungutan suara (TPS) 73, lokasi ia menyoblos.

Baca juga: Cak Imin Nyoblos di Kemang Pagi Ini: Alhamdulillah, Rasanya Plong!

Berbusana baju hitam dengan celana jeans, Sri Mulyani turun dari mobilnya, lalu langsung disambut oleh para tetangga.

Sri Mulyani yang tiba bersama suaminya, tampak saling bertukar sapa dan melempar candaan dengan para tetangganya usai turun dari mobil.

Setelah itu dia langsung menuju ke meja TPS  untuk melakukan verifikasi data. Di sini, dia mendapat sejumlah arahan dari petugas KPPS dan diberikan surat suara.

Baca juga: TPS 10 Mekar Jaya Depok Tempat Ayu Ting Ting Nyoblos Diguyur Hujan Lebat

Dia kemudian membuka terlebih dulu surat suara yang diterima.  "Katanya disuruh diperlihatkan gini sama KPU," kata Sri Mulyani sembari membuka surat suara yang dia dapat.

Sri Mulyani kemudian menunjukkan bahwa surat suara yang ia dapat masih bersih, belum tercoblos sama sekali.

Setelah itu, ia bergerak menuju bilik suara. Tak begitu lama mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia itu melakukan pencoblosan.

Selesai mencoblos, Sri Mulyani keluar dari bilik dan memasukkan surat suaranya ke sejumlah kotak suara. Ia juga tak lupa untuk mencelupkan jari kelingkingnya ke dalam tinta sebagai tanda sudah mencoblos.

Sebelum meninggalkan lokasi, banyak orang-orang di sekitar TPS 73 yang mengajak foto Sri Mulyani. Ia tampak melayani permintaan foto dengan senang hati, sebagaimana terlihat dari senyum di wajahnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat