androidvodic.com

Goodcar Jadi Partner Trade-in Indomobil Group di Ekosistem Mobil Bekas - News

News, JAKARTA - Indomobil resmi menunjuk Goodcar. id sebagai official trade-in partner untuk merek-merek kendaraan yang dipasarkan Indomobil Group di Indonesia.

Kehadiran Goodcar.id untuk meningkatkan nilai jual kembali jajaran produk-produk kendaraan yang dipasarkan Indomobil Group sekaligus menghindarkan konsumen dari rasa was-was ketika ingin menukar mobil lamanya dengan model baru, karena nilai jual kendaraannya tetap terjaga alias stabil.

Dalam kerjasama ini Goodcar juga memasarkan berbagai merek mobil bekas berkualitas.

Baca juga: Tokoh Otomotif dan Pendiri Indomobil Group Soebronto Laras Meninggal Dunia

Layanan trade-in disediakan di website Goodcar. Pelanggan juga bisa mencari mobil bekas sesuai lokasi, melihat informasi detail mobil, mengatur janji temu untuk mengecek mobil, dan bahkan melakukan proses simulasi kredit secara online.

Konsumen bisa memanfaatkan fitur perbandingan yang tentunya membantu calon pembeli dalam mengambil keputusan, sehingga bisa mendapatkan pilihan yang diingini.

Fitur tersebut cukup membantu bagi konsumen yang ingin membeli kendaraan sesuai dengan kebutuhan dan budget yang dimiliki.

Irfan selaku IT and Product Head mengatakan, Goodcar pada dasarnya merupakan perusahaan berbasis teknologi yang melengkapi ekosistem Indomobil Group khususnya di bidang penjualan mobil bekas.

"Dengan bantuan teknologi yang kami bangun sendiri, kami berhasil mengintegrasikan rantai stok dengan penjualan unit mobil bekas seluruh Indonesia," ujarnya dikutip Sabtu, 23 September 2023.

Hal ini akan membantu Goodcar menjangkau market yang lebih luas. Keakuratan dan transparansi informasi kendaraan menjadi dasar kami untuk memberikan produk terbaik ke konsumen. "Kami akan terus berkreasi dan berinovasi untuk memberikan layanan yang terbaik bagi konsumen,” kata Irfan.

Baca juga: Honda Buka Dealer Mobil Bekas Bersertifikasi di Tangerang

Sejalan dengan itu, untuk menunjang kemudahan dalam bertransaksi pembelian mobil bekas, platform ini juga menjalin berbagai kemitraan untuk memberikan keuntungan tambahan ke konsumen, termasuk potongan harga untuk layanan purna jual, pilihan pembiayaan dan layanan perawatan kendaraan di jaringan bengkel rekanan Goodcar.

Dengan begitu, mulai dari pembelian hingga perawatan bisa jadi lebih mudah bagi konsumen.
Salah satu bengkel rekanan yang digandeng adalah Bengkel Bos didukung dengan jaringan bengkel terluas se-Indonesia.

"Kami bersama-sama memberikan pelayanan eksklusif kepada pelanggan kami. Ini termasuk layanan cuci mobil gratis sebanyak 3 kali, potongan khusus untuk jasa servis 30 persen dan potongan harga spesial untuk pembelian produk oli hingga 15 persen," ujar Carla, Business Development and Partnership Head.

Goodcar saat ini menawarkan program down payment (DP) mulai dari Rp 5 jutaan, serta cicilan yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat